• Home
  • Blog
  • Cuplikan dari Umroh Akbar Paztrooper + Turki Nopember 2022, Baca Sekarang Juga

Cuplikan dari Umroh Akbar Paztrooper + Turki Nopember 2022, Baca Sekarang Juga

Anjrah Ari Susanto Rabu 23 November, 2022 Share
cuplikan-dari-umroh-akbar-paztrooper-turki-nopember-2022-baca-sekarang-juga

'Tradisi Umroh' PAZtrooper kalau dilihat dari sejarah, Ustadz Haris Moedjahid rahimahullah lah yang mencanangkannya di awal. Ustadz menancapkan sebuah impian yang kala itu 'sangat jauh' untuk dicapai oleh para paztrooper. Walau sebenarnya sangat mungkin.


Maka, dari hari ke hari, waktu ke waktu, momen kebersamaan dengan Ustadz Haris rahimahullah, beliau mengulang ulang impian umroh bersama sambil memotivasi untuk menyisihkan uang dari hasil terapi guna ditabung umroh.

Sampailah tak terasa, di 25 nopember - 6 desember 2019 terwujudlah Umroh Perdana Paztrooper yang dilanjutkan jalan jalan ke turki tersebut. Ya, umroh dulu, baru jalan ke turki bermain salju di salah satu puncak gunung uludag yang jadi favorit destination itu.

Sebenarnya, setahun berselang, sudah mau di selenggarakan lagi Umroh Akbar Paztrooper, hanya saja Qodarullah, Pandemi Melanda. Ada banyak keterbatasan, pemerintah saudipun menutup rapat rapat peluang untuk umroh, maka dipending untuk waktu yang belum bisa ditentukan.

Tercetus Kembali Umroh Akbar Paztrooper di 2022

Bersyukur, di tahun 2022, kita bisa melihat pandemi covid sudah mulai terurai. Pintu pintu kesempatan untuk berumroh bisa terbuka dengan luasnya. Maka, dari paz pusat kembali menggagas adanya program Umroh Akbar Paztrooper + Turki

Dari internal tim pusat pun segera bersiap, program nabung bersama di mulai. Semua berharap bisa sebanyak banyak dari tim bisa berangkat. Tentu sambil berlomba juga dengan para paztrooper yang ketika mendengar akan ada umroh akbar langsung menyambut dengan gegap gempita

Ringkasnya, selepas berbagai persiapan yang cukup heroik. Sebagai info, di momen oktober - nopember 2022 indonesia mengalami krisis meningitis sebagai prasyarat seseorang bisa berpergian umroh. Sulit sekali untuk menapatkan prasyarat ini.

Namun, berkat kemurahan dari Allah, akhirnya seluruh jamaah yang umroh pun bisa tuntas memenuhi semua persyaratan yang wajib ada guna melakukan perjalanan umroh ke tanah suci. Sebanyak 137 paztrooper beserta keluarga bisa terbang ke instanbul turki.

Coaching Clinik Panahan Berkuda dengan Hoca Ertan Erkekoglu

Yang spesial, di momen umroh akbar paztrooper seri 2 yang diselenggarakan dari 5 Nopember - 17 Nopember 2022 ini, satu tim utusan PAZ Al Kasaw alhamdulillah berhasil diberi kesempatan guna belajar langsung dari salah satu tokoh senior ahli kebudayaan dan panahan berkuda turki yakni Hoca Ertan Erkekoglu


Hoca Ertan kami memanggilnya, sosok Pendiri Karesi Obasi Atli Binicilik ve Savas Sanatlari Egitim Kulübü & Pemanah Berkuda Internasional dari Turki ini, menyambut antusias kunjungan kami. Padahal hari itu, hari senin seharusnya waktu libur beliau.

Beliau panjang lebar menceritakan budaya panahan dan berkuda di tengah kejayaan muslimin diturki di waktu itu. Ilmunya terus beliau pelajari dan lestarikan sampai hari ini. Masya Allah, semoga ilmu yang sudah beliau bagikan, bisa kita amalkan. Mengingat, bagi seorang muslim, memanah dan berkuda merupakan olahraga yang sangat dianjurkan

Sementara Rombongan Umroh Paztrooper Lain Wisata Ke Bursa dan Uludag


Turki memang banyak sisinya indah sekali untuk di kunjungi.  Termasuk area bursa yang sejuk dan taman taman yang indah.

Sebagian rombongan lanjutkan perjalanan ke gunung uludag. Meski gunung uludag di awal nopember 2022 ini belum ada salju, sebagian informasi cuaca turki sampaikan ada mundur musim dinginnya. Tapi tetap saja uludag dengan kereta gantung teleferik tetap asik dikunjungi

Tentunya belum paz, jika ke turki tapi belum ke Masjid Hagia Sophia beserta beberapa tempat eksotik lain di bursa serta istanbul

Termasuk soft launching buku Memoar Sang Moedjahid di atas kapal selat bosphorus. Momen ke turki momen menyerap spirit kebangkitan. Walau melawan kemustahilan dulunya membobol benteng kontantinopel yang 800 tahun anti jebol, tapi dengan pertolongan Allah, kota ini pun bisa di taklukkan


Konten Utama Adalah Umroh

Sebagaimana ditekankan oleh Ustadz Abu Umar Abdillah selaku tim pembimbing, "ingat tujuan utama kita adalah umroh". Maka, apa yang ada diturki hanya bagian tambahan saja

Perjalanan umroh di mulai dari istanbul kembali ke bandara jeddah, dilanjutkan menuju kota suci madinah. Madinah kota suci tempat bersemayam jasad suci Nabi Muhammad Shalallahu'alaihi salam. 

Kemudian dilanjutkan dengan proses utama ibadah umroh mulai dari berniat, ihrom, tawaf, sai, kemudian di tutup dengan tahalul. Alhamdulillah semuanya berjalan dengan lancar.

Momen seru selama ditanah suci yang tidak boleh dilewatkan adalah JAPAZ Dari masjid nabawi ke masjid Quba yang di ikuti oleh para paztrooper. Ya nguri - uri kebiasan Rasulullah di hari Sabtu, sehat, berpahala insya Allah


Itulah sedikit catatan perjalanan Umroh Akbar Paztrooper. Video lengkap sudah ada di Youtube Pengobatan Akhir Zaman, anda bisa saksikan sama sama di sana bagian demi bagian.

Anjrah